SURABAYA - Jumat, 8 November 2024 - Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional Tahun 2024, Kodim 0831/Surabaya Timur menggelar kegiatan doa bersama di Mushola Ath - Thoyibu, Jl. Mulyorejo Indah 1 No. 4. Kegiatan ini bertujuan untuk mendoakan para pejuang dan pahlawan pendahulu yang telah berjuang untuk kemerdekaan Negara Republik Indonesia.
Baca juga:
Tradisi lepas sambut Komandan Korem 084/BJ.
|
Letkol Inf Ahmad Fauzi, S.E., M.Tr. (Han), Kasdim 0831/Surabaya Timur yang mewakili Dandim Kolonel Inf Didin Nasruddin Darsono S.Sos., M.Han menyampaikan, "Doa bersama ini merupakan wujud syukur atas nikmat dan karunia yang telah diberikan oleh Tuhan Yang Maha Esa (Allah SWT).
Kegiatan doa bersama dilaksanakan usai Sholat Jum'at dan diikuti oleh puluhan personel Makodim, terdiri dari Perwira, Bintara, Tamtama, dan PNS. Tema yang diusung pada peringatan Hari Pahlawan Nasional Tahun 2024 ini adalah "Teladani Pahlawanmu Cintai Negerimu".
Melalui kegiatan ini, Kodim 0831/Surabaya Timur berharap dapat menumbuhkan semangat patriotisme dan nasionalisme di kalangan anggota Kodim dan masyarakat luas