Sambut HUT RI Ke-79, Babinsa Serahkan Bantuan Bendera Ke Warga

    Sambut HUT RI Ke-79, Babinsa Serahkan Bantuan Bendera Ke Warga
    Babinsa Kelurahan Babat Jerawat Koramil 0830/06 Benowo Kopda Heri Wicahyo serahkan bantuan Bendera Merah Putih kepada Bapak Samian selaku Ketua RT 01 RW 02 Kampung Pancasila Dk. Mulyomukti Kelurahan Babat Jerawat Kecamatan Pakal

    Surabaya, - Sebagai bentuk kepedulian dan dukungan dari aparat keamanan terhadap wilayahnya, Babinsa Kelurahan Babat Jerawat Koramil 0830/06 Benowo Kopda Heri Wicahyo menyerahkan bantuan Bendera Merah Putih kepada Bapak Samian selaku Ketua RT 01 RW 02 Kampung Pancasila Dk. Mulyomukti Kelurahan Babat Jerawat Kecamatan Pakal, Minggu (28/7).

    Dalam kesempatan tersebut Koptu Heri mengatakan, Selain dapat meningkatkan kecintaan masyarakat kepada negaranya, pemberian Bendera Merah Putih tersebut juga dalam rangka menyambut HUT Ke-79 Republik Indonesia serta mengajak semua warga masyarakat untuk ikut menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI.

    Kami selaku aparat kewilayahan akan terus memberikan motivasi dan mengajak warga masyarakat untuk mengisi kemerdekaan dengan hal-hal yang positif serta senantiasa menghormati jasa Para Pejuang yang telah berkorban untuk merebut Kemerdekaan Republik Indonesia, jelasnya.

    Lanjutnya, saya juga megajak dan mengingatkan agar Ketua RT atau RW yang ada di wilayah agar mengingatkan warganya untuk mengibarkan bendera merah putih di depan rumahnya masing masing mulai dari tanggal 1 Agustus sampai 31 Agustus tahun ini, pungkasnya.

    Wanto

    Wanto

    Artikel Sebelumnya

    Bersama Kapolrestabes Surabaya, Dandim Saksikan...

    Artikel Berikutnya

    Kapendam V/Brawijaya Ingatkan Bahaya Judi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    Kapendam Brawijaya Akhiri Pelatihan dan Pembekalan Personil Penerangan

    Ikuti Kami